Senin, 22 Februari 2016

tempat wisata di equador

Sri Lanka
Ini dia 10 tempat wisata menawan yang belum diketahui banyak turis
Foto: Associated Press
Ada lokasi tujuan yang harus Anda kunjungi di negara pulau yang terletak di bagian selatan India ini. Perang sipil selama 30 tahun dan bencana tsunami ketika Boxing Day 2004 telah membuat pengunjung menjauhi tempat ini, tapi sejak konflik berakhir pada 2009, Sri Lanka telah memimpin dunia dalam pertumbuhan pariwisata. Dan tidak heran: pulau yang berukuran sama dengan Nova Scotia ini merupakan rumah bagi delapan Situs Warisan Dunia, termasuk benteng kuno Sigiriya (foto di atas) dan biara Maligawila.
Negara ini dikelilingi pantai yang indah, dan ditutupi dengan hutan hujan hijau yang merupakan rumah bagi berbagai satwa liar yang eksotis menakjubkan: gajah, macan tutul, beruang, dan ratusan spesies burung. Dan bagian yang terbaik dari semua ini, biaya yang harus dikeluarkan untuk mendapatkan pengalaman ini masih terbilang luar biasa, dengan banyak hotel, resor, dan penginapan yang menawarkan harga sewa jauh di bawah $10 (sekitar Rp100.000).
Ekuador
Ini dia 10 tempat wisata menawan yang belum diketahui banyak turis
Foto: Robert Francis/Robert Harding/Rex Feature
Selama beberapa dekade, kawasan wisata di negara Amerika Selatan yang terletak hampir 1.000 kilometer dari wilayah pesisir baratnya telah menjadi destinasi populer wisatawan. Kepulauan Galapagos ini digadang sebagai lokasi yang banyak memikat para pecinta alam, namun daratan Ekuador kini tengah berupaya untuk menjadi lebih dari sekadar lokasi wisata.
Negara pegunungan itu menginvestasikan jutaan dolar untuk memperbarui jaringan kereta api, dengan jalur yang menghubungkan Quito, ibu kota yang kian menjadi daya pikat negara itu, dengan kota pelabuhan Guayaquil, yang tengah dalam misi perombakan pariwisata besar-besaran. Jalur kereta itu juga memberi akses wisatawan untuk bisa mengunjungi bagian bawah pegunungan Cotopaxi, salah satu gunung berapi aktif tertinggi di dunia, dan kawasan terjal Nariz del Diablo (Hidung Iblis, foto di atas), yang merupakan jalur kereta api tercuram di Amerika.
Islandia
Ini dia 10 tempat wisata menawan yang belum diketahui banyak turis
Foto: Getty Images
Lebih dari 1.000 tahun yang lalu, Viking menduduki pulau Atlantik Utara ini dalam upaya untuk mengusir para pengunjung. Namun hari ini bangsa itu melakukan segala upaya untuk menarik mereka kembali. Langkah ini semakin mudah seiring dampak krisis mata uang pada 2008, yang memberi banyak diskon untuk semua aspek perjalanan menuju lokasi air panas vulkanik yang ada di sana.
Biayanya termasuk hotel berkelas, restoran, dan klub yang ada di ibu kota Reykjavik, serta hiburan yang unik seperti berendam air panas di Blue Lagoon (foto di atas), snowmobiling di gletser Vatnajökull, dan menjelajah ke air terjun yang bergemuruh seperti Dettifoss dan Gulfoss. Dan dengan berbagai persinggahan gratis yang ditawarkan pada penerbangan Icelandair antara Amerika Utara dan Eropa, terpencilnya negara ini kini tidak lagi menjadi hambatan.
Kootenay Rockies, British Columbia
Ini dia 10 tempat wisata menawan yang belum diketahui banyak turis
Foto: Getty Images
Di antara wisata bus di kawasan sibuk Banff dan perkebunan anggur yang mahal di Okanagan Valley, terletak wilayah paling tenang yang ada di Kanada. Tempat ini menjadi tempat yang paling tenang, mungkin, karena tidak pernah ada rasa bosan yang perlu dikhawatirkan.
Beberapa daerah di tempat ini merupakan rumah bagi banyak taman nasional dan provinsi, dengan suguhan pendakian yang luar biasa, bersepeda gunung, dan arung jeram di antara sejumlah kegiatan luar ruangan lainnya.
Di luar taman, tujuh resor ski kelas dunia dan puluhan lapangan golf memberikan suguhan hiburan sepanjang tahunnya, kota gunung unik seperti Nelson dan Fernie memadukan suguhan yang baik dengan kehidupan dan makan malamnya yang mewah, dan sumber air panas alami yang menenangkan otot-otot yang lelah – serta membuat perasan Anda semakin nyaman.

sumber : http://soloraya.com/2014/05/21/ini-dia-10-tempat-wisata-menawan-yang-belum-diketahui-banyak-turis/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar