Rabu, 24 Februari 2016

tempat wisata di bulgaria

1. Rila Monastery 


Image Credit
Rila Monastery adalah biara yang paling banyak dikunjungi di Bulgaria. Tempat ini terletak di sebelah barat daya Bulgaria, 117 km dari Sofia dan 40 km jauhnya dari Blagoevgrad. Dengan ketinggian 1147 m di atas permukaan laut, tempat ini terletak di tengah-tengah beberapa relung paling indah di Rila Mountains. Sungai Rilska dan Drushlyavitsa mengapit biara ini. Nama biara ini diambil dari nama St John of Rila, pertapa yang terkenal menghabiskan hidupnya di sebuah gua yang terletak di dekat biara.

Pembangunan kompleks biara dimulai pada abad ke-10. Biara ini mengalami beberapa rekonstruksi selama bertahun-tahun. Kompleks biara menyebar di atas lahan seluas 8800 meter persegi dalam sebuah bentuk segi empat. Di tengah-tengah halaman biara ini terdapat menara batu yang sangat tinggi. Menara ini dibangun oleh Sebastocrator Hrelyu pada tahun 1334-1335, dan dibangun pula sebuah gereja kecil disampingnya pada tahun 1343.

Di Rila Monastery Anda dapat menikmati keindahan dan kemegahan bangunan gereja lima kubah dengan tiga relung altar, dua kapel dan sebuah galeri terbuka. Dinding biara ini juga kaya dekorasi karya seni yang memperkuat keagungan interiornya dengan beragam komposisi yang menggambarkan adegan dan ikon religius.


2. Belogradchik Rocks 

Image Credit
Belogradchik Rocks terletak di sebelah barat laut Bulgaria, dekat kota yang memiliki nama yang sama yaitu Belogradchik. Tebing batu ini memiliki panjang sekitar 30 km dan lebar hingga 200 m. Empat kilometer dari pusat kota Bulgaria terdapat kelompok batu terbesar yang disebut The Dinosaur di dekat Borovitsa. Di daerah ini Anda dapat melihat pemandangan yang luar biasa indah, batu, tebing, padang rumput yang subur, sungai dan gunung. Nama setiap formasi batuan diberikan bedasarkan cerita rakyat. Setiap batu di sini memiliki sejarah dan legenda yang penuh dengan cerita penderitaan dan kepahlawanan untuk menjelaskan keindahan batu yang luar biasa. Flora di sekitar batuan Belogradchik mencakup banyak spesies langka di daerah Balkan. Hewan-hewan yang yang banyak dijumpai di sini adalah elang, burung hantu, burung hering kecil, bangau hitam, serigala, babi hutan, rusa, dan lain-lain.


3. Tsarevets

Image Credit
Tsarevets adalah benteng abad pertengahan di kota tua Veliko Turnovo di sebelah utara pusat kota di Bulgaria. Tempat ini merupakan salah satu objek sejarah yang paling penting di Bulgaria dengan pemandangan yang sangat menarik bagi para wisatawan. Kota indah Veliko Tarnovo telah menjadi ibukota Bulgaria selama kerajaan Bulgaria kedua. Benteng, kompleks kerajaan dan istana merupakan daya tarik wisata yang paling populer. Di dalam kompleks istana terdapat ruang takhta dan gereja yang luasnya mencakup 4872 m. Lukisan dinding gereja menggambarkan kemuliaan dan momen tragis Kekaisaran Bulgaria II. Untuk menarik pengunjung di malam hari, Tsarevets diterangi dengan tiga laser, lampu beraneka ragam, musik dramatis dan lonceng gereja untuk menceritakan kisah jatuhnya Tarnovo kepada Ottoman, serta saat-saat penting lain dari sejarah Bulgaria.


4. Seven Rila Lakes

Image Credit
Seven Rila Lakes adalah sekelompok danau yang menjadi objek wisata paling indah di Rila Mountains. Setiap danau memiliki nama sesuai dengan bentuk masing-masing dan secara resmi diurutkan dengan nomor. Seluruh area danau ini dipertahankan dalam batas-batas Rila National Park. Danau pertama bernama Salzata ("The Tear") karena perairannya yang jelas dan bening seperti air mata. Danau kedua bernama nama Okoto ("The Eye") karena bentuknya oval seperti mata. Okoto adalah danau terdalam di Bulgaria dengan kedalaman mencapai 37,5 m. Danau ketiga bernama Babreka ("The Kidney") dan merupakan danau dengan pantai curam. Danau keempat bernama liznaka ("The Twin") dan merupakan wilayah danau terbesar. Danau kelima bernama Trilistnika ("The Trefoil") yang memiliki bentuk yang tidak teratur dan pantai yang rendah. Danau keenam adalah danau dangkal bernama Ribnoto Ezero ("The Fish Lake") dan danau ketujuh bernama Dolnoto Ezero ("The Lower Lake"), dimana air yang mengalir keluar dari danau lain dan berkumpul untuk membentuk Sungai Dzherman. Sebaiknya Anda berkonsultasi dengan agen perjalanan profesional jika ingin mengunjungi Seven Rila Lakes karena wilayahnya sangat luas dan mempunyai banyak risiko perjlanan.


5. Nessebar

Image Credit
Nessebar adalah kota menawan yang terletak di pantai Laut Hitam selatan dan merupakan salah satu resort yang paling populer di Bulgaria. Salah satu tempat suci tertua di Nessebar adalah Basilika yang dibangun sekitar awal abad ke-5. Gereja Baptis St Ivan adalah objek wisata religi ppuler yang dibangun di abad ke-11. Gereja ini adalah gereja lintas-kubah yang khas dengan tiga lengkungan dan empat kolom pendukung kubah. Di sana Anda dapat melihat fragmen lukisan dinding legendaris yang dibuat pada abad ke-13. Gereja St Stefan yang terletak di sekitar pelabuhan juga mempunyai tampilan dekorasi menawan. Gereja yang  dibangun pada abad ke-10 ini menandai awal dari gaya arsitektur lokal yang khas di Bulgaria.

sumber : http://www.berkuliah.com/2014/07/10-objek-wisata-terbaik-di-bulgaria.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar